Mom, i will make you proud, someday..


Akhir-akhir ini dilema antara pekerjaan yang sekarang dan harapan orang tua yang ingin anaknya ini jadi CPNS. Sebenarnya gerah banget kalau orang tua terutama ibuku tercinta sudah mulai ngomong tentang saudara yang keterima jadi cpns, enaknya jadi si anu yang sudah jadi cpns di dep. XYZ, atau enak yah hidup mereka bisa naik haji, terus anaknya jadi CPNS? .. 

hmm kalau ibu sudah bahas itu, dan aku cuma bisa diam membisu atau sok sibuk, dan seketika ada pikiran di otak ini rasanya pengin ditembak di tempat saja, atau kalau boleh aku harakiri - tindakan mengakhiri hidup dengan cara menusukkan belati atau samurai ke perut atau jantung yang dilakukan oleh orang yang merasa telah kehilangan kehormatan akibat melakukan kejahatan, aib, dan/atau mengalami kegagalan dalam menjalankan kewajiban -

Kadang keinginan orang tua tak sejalan dengan keinginanku.
Aku yang sudah nyaman menjadi seorang guru, harus menghilangkan kenyaman itu demi harapan orangtua yang telah membesarkanku. Semoga harapan orang tua tahun ini bisa terpenuhi,, kalau bisa sih jadi CPNS guru. heehee, jadi harapan orang tua terwujud, dan kenyamananku menjadi guru tetap terjaga.



Dan aku emang anak yang ga bisa dibanggakan, sering kali aku dan ibu adu mulut, tapi bukan berarti aku ga sayang bliau. jadi Tuhan tolonglah,, aku pengin jadi anak yang membanggakan untuk ibu.. sekali ini saja aku pengin lihat beliau tersenyum lagi melihat anaknya yang bandel ini membanggakan..


MOM, I will make you proud, someday...
and see your big smile once more for me.


I will......................